Cara Mudah Membuat Sushi

Cara Mudah Membuat Sushi
Cara Mudah Membuat Sushi - Resep Sushi - Sushi makanan Cara Mudah Membuat Sushi yang identik dengan negara Jepang ini akan kita bahas, mulai dari bahan sampai proses pembuatannya akan dibahas pada artikel ini. Dari wikipedia Mas mendapatkan bahwasannya

Sushi adalah makanan khas Jepang dengan ciri terbuat dari nasi yang dibentuk bersama lauk yang biasa disebut Neta,

lauk/Neta biasanya terdiri dari makanan laut atau daging, atau sayuran yang sudah dimasak atau belum, rasanya yang agak masam/asam membuatnya dinamakan Sushi.
Penasaran dengan resep suhsi berikut ini cara mudah membuat sushi :
Bahan untuk membuat MAKANAN SUSHI :
▪sushi rice merk nishiki
▪cuka khusus sushi merk Mitsukan
▪soy sauce merk Kikkoman
▪sushinori/roasted seaweed
▪washabi >> pasta/powder
▪pickled ginger >> acar jahe
▪tiker untuk menggulung sushi roll
▪garam dan gula secukupnya

Bahan MAKANAN SUSHI isi :
▪Ikan Salmon mentah
▪Ikan Mackarel (dasui shimei saba)
▪Crab stick
▪Tamago ( telur dadar)
▪Ketimun Jepang
▪Sakura denbu (sweetened pink fishflake/ground seasoned Codfish)

Cara membuat MAKANAN SUSHI:

-sushi roll-
- masak nasi 1 1/2 cup (ikuti saja instruction nya di kantong beras), di rice cooker sampai matang,kalau sudah matang di taruh di wadah yg lebar biar nasi cepat dingin, sambil diaduk supaya tidak lengket
aduk dalam cangkir kecil : 5 sdm cuka, 4 sdm gula pasir, garam 1/2 sdt
- tuang isi dicangkir ke dalam nasi, aduk rata, diamkan sampai dingin..
- siapkan tatakan tikar , ambil 1 lembar seaweed, taruh bagian kasar di atas (untuk bagian dalam sushi)
- ambil nasi secukupnya di atas seaweed, di ratakan sampai selebar seaweed, kalau sudah rata nasinya susun isinya, tergantung selera apa saja yg mau di masukkan
- gulung satu kali bersama2 dengan tikar, tapi telunjuk merapihkan nasi dan isi supaya masuk ke dalam seaweed
- gulung terus ke dalam seaweed, tapi tikarnya hanya untuk penekan kalau seluruh seaweed sudah membentuk gulungan seperti lontong, baru tikarnya dibuat sebagai penggulung untuk menekan roll sushi
- potong ujungnya supaya rapih trus dipotong kecil2

-sushi-
- letakkan nasi ditelapak tangan kiri, tekan2 dengan ibu jari kanan, sampai terbentuk sushi (lihat gambar)
- letakkan isi diatasnya >> salmon, makarel dsb

Penyajian MAKANAN SUSHI:
Letakkan dipiring, dan dimakan dengan saus kecap Kikkoman, dan kalau suka olesi dengan wasabi dan dapat juga dimakan dengan acar jahe.

Demikian cara membuat sushi mudah, semoga resepnya cocok untuk Anda.

Tidak ada komentar untuk "Cara Mudah Membuat Sushi"